Cara Cat Ulang Funiture Ducoan

Cara Cat Ulang Funiture Ducoan - Mitra CDI. Kali ini kami akan berbagi tips yang tidak ada kaitannya dengan dunia kontruksi beton kepada anda. Tips yang akan kami share ini adalah Cara Cat Ulang Funiture Ducoan. Kebetulan kami (penulis) sendiri mempunyai pengalaman hampir 10 tahun di dunia furniture dengan finishing cat duco. Walaupun kaitannya dengan produk yang kami jual (Ready mix concrete) terbilang cukup jauh, tapi tidak ada salahnya juga jika ilmu yang kami miliki ini kami share kepada anda. Siapa tahu diantara anda ada yang sedang mebutuhkan ilmu ini (Cara Cat Ulang Funiture Ducoan).

Cara Cat Ulang Funiture Ducoan

Tahapan dalam tata Cara Cat Ulang Funiture Ducoan sebenarnya hanya ada 4 tahapan saja, yaitu; Mendempul, Mencat dasar, Mewarnai dan finishing. Tapi tidak semudah yang kita lihat dalam pengerjaannya, karena seorang tukang cat duco harus tahu betul sifat dari benda yang akan di cat plus bahan yang akan di pakainya tersebut, agar kualitas terbaik yang diharapkan bisa tercapai.

Langkah-langkah Cara Cat Ulang Funiture Ducoan

Berikut urutan tata Cara Cat Ulang Funiture Ducoan:

  • 1. Siapkan Perlatan dan bahan yang diperlukan, seperti; Cat dasar (epoxi), Dempul khusus Duco, Talk duco, Cat Putih standar, Cat warna, Thinner HG, ampelas no 150, 240 dan 360, Vernish, Kain bal putih,  Alat semprot atau surpresser dan kompresor. Pastikan Permukaan cat lama terbebas dari minyak. Jika berminyak cara membersihkannya cukup dilap dengan kain bal yang sudah di basahi thinner. Kemudian diampelas dengan ampelas khusus cat duco nomor 150 atau nomor 100 sampai permukaanya terampelas semua. Jika ada cat yang melepuh cungkil dengan kape dan diampelas lagi.
  • 2. Mendempul permukaan yang berlubang atau tidak rata dengan dempul 2 komponen khusus untuk cat duco. Biasanya pake merk dempul “San Polac”. Setelah kering kemudian ampelas dengan nomor yang sama sampai benar-benar rata. Usahakan ampelasnya di beri tatakan kayu yang rata agar hasil ampelasannya bisa rata juga.
  • 3. Memberi lapisan cat dasar (epoxi). Ada 2 macam tipe cat dasar, yaitu; cat dasar dua komponen dan cat dasar satu komponen (NC). Cukup 2-3 lapis semprotan saja dengan takaran campuran cat dasar dan Thinner 1:1. Setelah kering, periksa kembali apakah masih ada permukaan yang berlubang atau tidak. Jika masih ada dempul ulang dengan racikan dempul sendiri. Cara membuatnya, campuran antara cat putih kental dan talk duco. Setelah di dempul ulang kemudian ampelas sampai halus dengan menggunakan ampelas air nomor 240. Setelah selesai lap sampai bersih.
  • 4. Setelah halus dan tidak ada lagi permukaan yang berlobang, siapkan adukan cat warna yang diinginkan. Takaran antara cat warna dan thinner 1:1,5. Kemudian semprotkan adukan cat tersebut +- 3 lapis semprotan. Setelah kering ampelas kembali dengan menggunakan air dengan ampelas nomor 360. Usahakan menggunakan tatakan karet khusus atau kayu yang rata agar hasil ampelasannya maksimal. Kemudian lap yang bersih dan biarkan sampai benar-benar kering.
  • 5. Yang terakhir, setelah permukaan yang akan di cat kering, bawa ketempat yang terbebas dari debu. Kemudian lapisi dengan semprotan cat finish sebanyak 3 lapisan juga. Biasanya agar lebih mantap hasilnya, cat untuk finish ini campurannya adalah cat warna + Thinner + vernish dengan takaran 1 : 1.5 : 1. Usahakan adukan untuk chat finidhing ini di saring terlebih dahulu agar terbebas dari kotoran yang akan menyebebkan kegagalan dalam finishing.
Lainnya: Distributor Bahan Bangunan Terlengkap Terpercaya Terjangkau

Demikian Tips singkat dari pengalaman kami pribadi, yang dapat kami share ke hadapan anda tentang Cara Cat Ulang Funiture Ducoan. Nantikan tips-tips kami menarik berikutnya yang akan hadir kehadapan anda. Jika anda sedang merencanakan pembangunan rumah yang membutuhkan jasa cor beton siap pakai, jangan sungkan untuk berkonsultasi dengan kami. Tim kami siap membantu memberikan solusi terbaik segala kebutuhan cor beton anda. Semoga bermanfaat.