Kelebihan dan Kekurangan Membeli Furniture Online - Mitra CDI dimana saja berada. Jaman sekarang sudah semakin modern, dimana sistem jual berli barang sekarang sudah dilakukan secara online. Dengan sistem jual beli online, pihak pembeli dan penjual tidak perlu bertatap muka secara langsung. Kalian cukup memanfaatkan alat digital seperti handphone atau laptop untuk memesan berbagai jenis barang yang ingin kalian beli.
Dari berbagai jenis barang yang ada, furniture menjadi salah satu produk yang paling penting dibutuhkan untuk kehidupan sehari-hari. Sehingga, mereka yang memiliki rumah wajib untuk membelinya. Kalian bisa membeli furniture secara online dengan menggunakan smartphone kalian. Berikut ini adalah beberapa kelebihan dan kekurangan membeli furniture secara online yang harus kalian tahu! Furniture sofa
Kelebihan Membeli Furniture Secara Online
1. Proses Lebih Cepat
Salah satu keunggulan yang paling utama jika kalian membeli furniture secara online adalah proses lebih cepat. Disini kalian tinggal memesannya saja ke toko secara online, apabila sudah ada kesepakatan mengenai pembayaran dan lain-lain barang akan langsung dikirimkan kepada pihak pembeli. Meskipun kalian membeli di toko yang jaraknya jauh, proses pengiriman juga lebih cepat. kalian tidak perlu datang langsung ke toko karena akan membuang banyak waktu saja.
2. Banyak Pilihan
Apabila kalian membeli furniture dengan cara datang langsung ke toko, kalian hanya akan menemukan model desain yang ada di toko tersebut. Berbeda jika kalian membelinya secara online, model desain furniture yang kalian inginkan biasanya bisa ditemukan di toko online. Dengan begitu, kalian pastinya akan lebih memilih produk yang dijual secara online karena sesuai dengan desain yang kalian inginkan.
3. Waktu Lebih Singkat
Biasanya orang-orang banyak yang malas untuk berjalan dari toko furniture satu ke toko lainnya untuk membandingkan berbagai jenis furniture yang ingin dibeli. Hal ini dikarenakan waktu yang digunakan akan sangat lama. Berbeda jika kalian membelinya secara online, kalian bisa membandingkannya dengan mudah antara toko yang satu dengan yang lainnya hanya dengan menggunakan smartphone kalian saja. Selain itu budget yang kalian sediakan untuk transportasi juga bisa dipake untuk kebutuhan lainnya. Karena jika kalian membeli furniture online tentunya kalian hanya cukup duduk manis dirumah tanpa mengelurakan biaya transportasi ke toko-toko untuk melihat dan membandingkan harga dan modelnya.
Kekurangan Membeli Furniture Secara Online
Selain memiliki banyak keuntungan dan kelebihan belanja furniture online juga ada kekurangannya. Ini patut kalian tahu agar dapat membandingkan dan memilih mana yang terbaik untuk kalian pilih. Berikut adalah beberapa kekurangannya.
1. Barang Yang Datang Biasanya Kurang Sesuai
Salah satu resiko membeli furniture online yang bisa didapatkan oleh kalian adalah barang yang datang tidak sesuai dengan apa yang ada di gambar. Hal ini dikarenakan kalian hanya membeli dengan menggunakan mata saja tanpa melaui proses meraba dan memeriksa fisiknya secara langsung produk yang ingin dibeli. Dengan begitu, kalian akan merasa kecewa ketika barang yang diinginkan datang dengan kondisi yang berbeda. Untuk mensiasatinya kalian bisa melihat dari beberapa testimoni orang yang sudah melakukan transaksi sebelumnya. Jika banyak testimoni baik, maka kalian boleh memutuskannya untuk membeli. Kalian juga bisa memerhatikannya dari foto yang di upload, apakah funiturenya difoto dari 4 sudut pandang atau hanya menampilkan satu foto saja. Yakinkan kalau itu bagus jangan sampe seperti membeli kucing dalam karung.
2. Ada Tambahan Biaya Yang Lebih Mahal
Kekurangan membeli furniture secara online lainnya adalah harga ongkir yang cukup mahal. Melihat furniture merupakan salah satu benda yang berat, maka ongkos kirim akan semakin mahal. Tentu hal ini akan membuat kalian berpikir kembali jika ingin membeli furniture secara online ya kan!. Berbeda jika kalian membelinya secara langsung di toko terdekat yang ada di daerah kalian, biasanya harga pembelian sudah termasuk ongkir ke rumah.
3. Membayar Duluan Baru Memegang Barang
Kekurangan yang dapat membuat banyak orang ragu untuk membelinya adalah dengan membayar terlebih dahulu tanpa harus memegang produk yang akan dibeli. Jika kalian membeli furniture dengan datang langsung ke toko, kalian bisa mengecek kondisi barang tersebut apakah baik atau tidak. Jika tidak, tentu masih bisa dilakukan penolakan. Ketika kalian membeli secara online, barang sudah sampai pun tidak bisa dilakukan penolakan apabila ada kekurangan dari produk yang dibeli.
Itulah Mitra tips Membeli Furniture Online yang bisa kami sampaikan semoga bermanfaat. O iya, jika diantara kalian ada yang ingin membuat furniture, baik lemari, meja, dipan dan kursi, kalian bisa memakai jasa kami. Dengan memkai jasa dari kami kalian tidak perlu khawatir akan kualitas material yang dipakai buruk, karena kalian dapat memantau atau request langsung material dan model yang ingin dipesan kepada kami. Silahkan hubungi untuk konsultasi lebih detail melalui nomor telepon webiste ini.